A logo of the Media Services and Support Trust Fund ATTILA KISBENEDEK/AFP/Getty Images

Bahaya Pendanaan Media Publik

BUDAPEST – Perusahaan media milik negara di Hongaria, MTVA, beroperasi pada tahun lalu dengan anggaran sekitar $309 juta, dan sebagian besar berasal dari anggaran negara. Hal ini berarti bahwa MTVA – yang mengelola stasiun televisi, jaringan radio, dan kantor berita – memiliki anggaran harian sebesar $846,000. Untuk negara dengan sepuluh juta penduduk, ini adalah definisi pemborosan uang negara.

Orang mungkin menyangka bahwa kekuatan finansial MTVA adalah sebuah pengecualian di industri yang dilanda oleh penurunan pendapatan dan model bisnis yang buruk. Namun di antara perusahaan-perusahaan media yang didanai oleh pemerintah, anggaran MTVA yang sangat besar adalah suatu hal yang wajar. Di kantor berita mulai dari Serbia hingga Afrika Selatan, pendanaan yang berasal dari pajak kian meningkat. Sayangnya, meskipun hal ini membuat lebih banyak program yang ditayangkan, hal ini hanya menambah besar permasalahan yang dihadapi oleh industri ini.   

Pemerintah telah memainkan peranan yang besar dalam media domestik selama beberapa dekade, dengan menggunakan peraturan frekuensi siaran dan persyaratan perizinan untuk mempengaruhi pasar. Namun, dalam beberapa tahun terakhir, pemerintah juga telah meningkatkan pengaruh mereka dalam bidang anggaran. Saat ini, alokasi anggaran dari pemerintah merupakan salah satu sumber utama pemasukan media.

https://prosyn.org/gMfhaEBid