bapna2_Nayan KarSOPA ImagesLightRocket via Getty Images_bangladesh flood Nayan Kar/SOPA Images/LightRocket via Getty Images

Cara Menangani Tiga Krisis di Negara-Negara yang Rentan

WASHINGTON, DC – Segalanya berubah pada tahun 2020. Dunia sekarang menghadapi krisis kesehatan, ekonomi, dan iklim yang saling terkait dan belum pernah terjadi sebelumnya. Ancaman-ancaman yang datang bersamaan ini mengancam semua orang, terutama bagi negara-negara berkembang yang rentan.                   

Tragedi dalam hal ini adalah negara-negara tersebut menerima dukungan publik langsung yang berjumlah sedikit untuk membangun ketahanan terhadap perubahan iklim, dan bantuan internasional justru dipotong, bukannya ditingkatkan. Dalam KTT Ambisi Iklim PBB, Sekretaris Jendral Perserikatan Bangsa-Bangsa António Guterresmengatakan bahwa negara-negara maju belum berada pada jalur yang tepat untuk memenuhi komitmennya memberikan $100 miliar per tahun untuk mendukung usaha-usaha pelestarian iklim negara-negara berkembang.

Masyarakat internasional saat ini harus menunjukkan solidaritas dan membantu negara-negara yang rentan untuk bertahan dalam menghadapi berbagai ancaman. Solidaritas ini demi kepentingan semua orang, karena dampak dari perubahan iklim, pandemi COVID-19, dan guncangan ekonomi tidak mengenal batas negara.   

https://prosyn.org/beU3ol3id